Udara di Surabaya masih belum bersahabat dengan kulit hari-hari ini. Beberapa kota di Jawa Timur sudah akan memasuki musim hujan, tapi seperti ini lah Surabaya masih sangat panas. Kulit ku jadi mudah kering dan keriput, apalagi kalau udah kena sinar matahari langsung uh langsung kebakar deh.
Hari ini aku mau me-review body cream dari Oriflame. Namanya adalah Ultra Rich Body Cream. Body Cream ini diperuntukan untuk kulit yang sangat kering. Berhubung cuaca di Surabaya sangat panas aku, mencoba untuk memakai boday cream ini.
Kemasannya mirip dengan kemasan-kemasan body butter kebanyakan. Bulat dan cukup besar, terbuat dari plastik tebal yang tidak mudah pecah. Selain itu Ultra Rich Body Cream ini juga dilengkapi kertas alumunium ( seperti yang terlihat pada gambar ) hal ini bertujuan untuk membuat kemasan lebih terjaga kebersihannya. Sayangnya tidak ada spatula ketika kita membeli body cream ini, jadi kita harus mengambil dengan tangan, hal ini tidak menjamin kebersihannya kan.
Tekstur nya tentu lebih creamy dari pada body lotion biasanya. Untuk pemakaiannya sendiri tidak perlu cukup banyak karena sedikit saja cukup melembakan kulit. Body Cream ini cukup awet loh penggunannya. Bisa bertahan lebih dari 6jam asal tidak di siram dengan air saja.
Baunya sangat harum tetapi tidak menyengngat. Lebih ke arah aroma terapi sayanganya aromanya tidak bertahan lama di kulit. Body Cream ini tidak dapat melindungi kulit dari pancaran sinar matahari, jadi jangan lupa bubuh kan sun cream ya ladies agar kulit tidak terbakar.
Sekian dulu dari aku hari ini ya. Happy Weekend Beauty!!
| Contac Me : icchrista [at] gmail [dot] com | Ic Christa |