Batiste Dry Shampoo Review

Hallo ladies pernah ngga sih kalian ngalamin namanya bad day karena bad hair? Sering kali kita denger cewek ngeluh bad hari day! Dan aku rasa semua perempuan pernah ngalamin hal ini. Alasannya banyak mulai dari ngga ngeblow rambut, ujung rambut keluar-kelur alias rambut bebek, rambut lepek karena belum keramas dan masih banyak alasan lainnya  .. Hal yang paling sering ngebuat aku bad hair day adalah rambut lepek karena minyakan.

Tipe rambut aku itu mudah berminyak, sehari ngga keramas masih oke, hari berikutnya langsung deh lepek dan mulai minyakan. Jika mau cuci rambut alias keramas tiap hari, kulit kepala jadi kering dan ujung-ujungnya bisa ketombean atau rontok, jadi aku gak mau keramas tiap hari. Selain itu, terkadang aku malas keramas karena ribuan alasan yang akhirnya mendorongku untuk mengambil keputusan untuk tidak keramas.

 
Anyway, thanks to teknologi yang udah canggih saat ini sekarang udah ada dry shampoo. Apa sih dry shampoo itu? Dry shampoo itu adalah shampoo yang dibuat untuk membantu mengurangi minyak yang berlebihan pada rambut tanpa perlu dibilas. Beberapa waktu yang lalu dry shampoo ini booming banget. Banyak seller yang jualan baik yang dari luar negeri ataupun dalam negeri. Bastiste Dry Shampoo sendiri merupakan brand asal Inggris yang mengeluarkan shampoo tanpa bilas ini dengan berbagai wewangian. Produk bastiste dry shampoo yang aku punya ini memiliki wewangian Cool and Crisp Fresh. Bau nya wangi dan seger cocok dipakai untuk sehari-hari.



Packaging-nya mirip-mirip dengan hair spray yah cuma ini lebih kecil aja. Tabungnya mudah meledak karena banyak komposisi yang mengandung gas-gas. Packingnya mudah disimpan di tas, meskipun isinya 200ml, shampoo ini ringan banget. Aku rasa dry shampoo ini cocok banget dibawa travelling *asal gak naik pesawat ya* terutama ketempat-tempat yang ngga memungkinkan untuk sering-sering keramas.


Cara pakainya mudah banget. Pertama kocok-kocok botol dry shampoo ini agar isinya merata. Aku pernah ngga kocok botolnya karena lupa yang keluar cuma gas aja hahahaha … Kemudian semprot ke arah rambut dengan jarak kurang lebih 30cm. Pijat-pijat kerambut kita agar produk ini dapat menyerap minyak dengan baik kemudian diamkan selama kurang lebih 1 menit dan sisir. Hilang sudah namanya bad hair day gara-gara minyak.


Hal yang paling aku ngga suka dari produk ini adalah meninggalkan endapan. Dry shampoo sendiri memiliki texture seperti bedak, seperti yang terlihat difoto rambutku jadi kelihatan berwarna putih karena shampoo itu sendiri. Tenang saja setelah 1 menit bedak itu tidak akan berwarna lagi dan langsung menjadi satu dengan rambut. Namun ketika kalian pegang dirambut kalian, terasa lah endapan bedak itu, meski rambut kelihatan seger aku tetap tidak suka dengan endapan-endapan itu. 

Aku selalu berusaha mencuci rambut setelah seharian menggunakan dry shampoo ini. Alasanya, meski rambut ngga kelihatan berminyak, jika dipegang rambut itu masih terasa kotor ditambah lagi dengan endapan dry shampoo ini ugh! rasanya super kotor banget. 


Produk ini sebenarnya memberikan solusi buat kalian yang yang punya rambut minyakan dan ingin tetap kelihatan fresh meski belum cuci rambut. Dry shampoo ini menurutku barang wajib ya buat kalian yang punya waktu sempit bahkan ngga cukup untuk cuci rambut. Nah, buat kalian yang udah pernah cobain dry shampoo yuk share pengalaman kalian di kolom komentar yah ^^.. Buat yang ingin mencoba tapi masih ragu, silahkan dicoba deh karena dry shampoo itu sangat membantu untuk menghemay waktu kalian^^


| Contac Me : icchrista [at] gmail [dot] com | Ic Christa |

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Share your story, opinion, and experiences here !