Pernahkan kalian mengalami kejadian dimana
bertemu dengan orang baru dan melihat raut muka tak bersahabat dari orang
tersebut? Ketika anda mulai berbicara banyak dengannya, anda menyadari bahwa dirinya merupakan pribadi yang menyenangkan? Bisa jadi orang tersebut
tekena syndrome bitchy resting face. Apa itu bitch resting face (BRT)? Bitchy
resting face adalah syndrome yang membuat wajah seseorang terlihat sangat
galak, judes, frustasi, atau sedang bersedih padahal si pemilik wajah tersebut
tidak dalam mood yang demikian.
Saya sendiri memiliki raut wajah bitch resting
face. Banyak teman-teman saya yang mengatakan bahwa muka saya terlihat sangat
tidak bersahabat (judes ataupun marah) disaat pertama kali bertemu dengan saya.
Saya terinspirasi membuat makeup look dengan tema bitch resting face ini.
Awal ide ini karena saya ingin sekali mencoba
vampire look. Vampire look identik sekali dengan lipstick warna burgundy
ataupun dark purple. Saat pertama kali mencoba lipstick dengan warna vampire
look tersebut kesan judes ataupun jahat dimuka saya makin menojol. Saya
tertantang untuk menciptakan look yang bertema judes ataupun jahat, yang sangat
villainous. Terciptalah look seperti foto diatas ini.
Fokus utamanya tentu pada lipstick dengan warna
yang tidak wajar tersebut. Bagian mata saya kombinasikan warna-warna gelap
untuk mendukung kesan jahatnya. Look ini tidak terlalu dramatis untuk digunakan
anda berjalan-jalan, hanya warnya lipstick yang mencolok akan sedikit menarik
perhatian.
Saya tidak akan membuat picture step by step
seperti post saya yang ini, akan tetapi saya akan membahas makeup apa saja yang
saya gunakan.
Face
Catrice Cosmetics
Prime and Fine – Pore Refining Anti-Shine Base
W.Lab COLOR MASTER
COVER KIT
Revlon Colorstay
Foundation Oily/Combination 220 Natural Beige (Baca Review)
The Faceshop
Concealer Dual Veil N203 Natural Beige (menggunakan liquid concealer)
The SAEM Eco Soul
Contour Palette
Aritaum Sugarball
Velvet Blusher – 04 Peach Crush
Eye
Abbamart Easy Drawing
Eyebrow Pencil – Dark Brown
Viva eye cream shadow
– white
City Color Fearless
Palette (Baca Review)
Cathy Doll Milky Way
Liner Purple Triangulum
Mizzu True
Dimensional Lash Black
Lips
Maybelline Baby Lips
Classic – Mix Berry
WetnWild Vamp it Up
Bagaimana pendapat kalian? Apakah makeup ini cukup memberikan kesan judes? Anyway, I am really happy playing with makeup. Saya sendiri ngga sabar untuk membuat makeup look yang lain, bagaiamana dengan anda? Yuk berbagi pendapat kalian di kolom komentar, karena peduli adalah berbagi.
Christa Out! X.O.X.O
Be Friend with Me on g+
and
Keep in touch with me on Instagram : iinchr
| Contac Me : icchrista [at] gmail [dot] com | Iin - Ic Christa |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Share your story, opinion, and experiences here !